Selasa, 30 Januari 2018

KELAINAN PADA KULIT WAJAH

KELAINAN PADA KULIT WAJAH

1. Komedo 
    Adalah bentuk pemula dari jerwat yaitu kelainan berupa tonjolan kecil sebagai akibat tersumbatnya kelenjar minyak. Komedo dibagi menjadi 2 yaitu :
a. White head berupa tonjolan kecil berwarna putih
b. Black head bentuk komedo yang mempunyai pintu,karena pengaruh oksidasi udara dan debu maka akan terihat titik hitam di atasnya.
2. Jerawat (acne)
    Adalah bentuk komedo yang meradang bila timbul infeksi maka akan terlihat pernanahan.
    Bentuk acne di bagi menjadi 2 yaitu :
a. Acne juvenilis bentuk jerawat kecil-kecil merah dan tidak bernanah
b. Acne vulgaris bentuk jerawat besar dan disertai dengan pernanahan
3. Milium (milia)
Adalah bentuk komedo yang tertup rapat dan mengeras, terihat sebagai tonjolan kecil, putih kekuningan. 
4. Papule 
    Adalah folikel rambut mengalami kerusakan atau pecah sehingga sel darah putih keluar dan terjadi      inflamasi di lapisan dalam kulit. 
5. Pustule 
Pustule terjadi beberarapa kemudian ketika sel darah putih keluar ke permukaan kulit. Pustule 
berbentuk benjolan benjolan merah dengan titik putih/kuning di tengahnya mengandung sel darah 
putih.
6. Jerawat rosacea
Adalah peradangan kronis dari pembuluh darah dari kulit ditandai dengan kemerahan pembekakan penebalan dikulit umumnya pada wajah. Hal ini menyebabkan memiliki kulit kasar dengan 
beberapa jerawat kecil di dahi,hidung pipi. Hal ini lebih sering ditemukan pada pria,hal ini menyebabkan  kulit di hidung yang membengkak dan menebal.
7. Pigmentasi /gangguan pada kulit kepala
    Adalah adanya perubahan warna kulit akibat terganggunya melamin pada melasma. 
    Gangguan pigmentasi dibedakan :
a. Melasma /cholosma berupa bercak coklat tua yang terbatas tegas.
b. Ephilidhes/freckles berupa bercak coklat terang dengan bentuk kecil dan dapat mengenai seluruh tubuh
c. Lentigo berua bercak kecil berwarna coklat kehitaman biasanya terdapat pada kulit yang terpijar sinar matahari
d. Adison berupa bercak kehitaman yang akhirnya menular keseluruh tubuh
f. Meloadorm berupa bercak kecoklatan berupa peradangan atau inflasi misalnya luka bakar, kena  knalpot, obat obatan seperti kapalnax, spirtus
g. Hypopigmentasi berupa perubahan kulit menjadi lebih terang dari warna  kulit asliya 

Ditulis Oleh: Citra, Adelia, Putri Rizki, Rahel, Solarita, Naelan/X KK1/2018


MENDIAGNOSIS KULIT KEPALA DAN RAMBUT

1. Jenis rambut
a) Normal
b) Kering 
c) Berminyak

2. Jenis kulit kepala
a) Normal 
b) Kering
c) Berminyak

3. Bentuk rambut 
a) Lurus 
b) Berombak 
c) Kriting

4. Warna rambut
a) Hitam 
b) Coklat kemerahan
c) Coklat kehitaman
d) Pirang

5. Diameter rambut
a) Halus 
b) Sedang
c) Kasar

6. Kelainan kulit kepala dan rambut
a) Mutiara
b) Sindap kering
c) Sindap basah
d) Rambut terlalu berminyak
e) Pertumbuhan rambut jarang
f) Pertumbuhan rambut lebat
g) Berkutu/kutu kepala

Ditulis Oleh: Adelia, Citra, Putri Rizki, Rahel, Solarita, Naelan/X KK1/2018

Selasa, 16 Januari 2018

TIGA MANFAAT TOMAT UNTUK WAJAH

Untuk mendapatkan wajah yang cerah, bersih, dan mulus tak hanya diperlukan perawatan dari luar, tapi juga diperlukan perawatan dari dalam. Salah satu hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan rajin mengonsumsi buah dan sayur, misalnya tomat. Tomat yang dikenal dengan kandungan likopennya yang tinggi mampu membuat wajah tampak berseri lho. Selain baik dimakan langsung atau diminum dalam bentuk jus, tomat juga memiliki khasiat jika diaplikasikan langsung pada wajah lho.
Apa saja sih manfaatnya?
1. Mencerahkan wajah
2. Mengurangi kadar minyak  
3. Menghilangkan jerawat11-f6fe5bd6e5c6622200ad9cc8eb1d9685.jpg
Tomat dikenal dengan kandungan vitamin C yang tinggi. Oleh karena itu, tomat dikenal ampuh untuk mencerahkan wajah. Caranya pun cukup mudah. Cuci bersih tomat, lalu iris tipis tomat menjadi beberapa bagian. Selanjutnya tempelkan potongan tomat tersebut pada wajah yang sudah dibersihkan. Diamkan selama 15-20 menit agar kandungan tomat meresap ke dalam kulit wajah. Lalu bilas dengan air. Lakukan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
Selamat mencoba dan rasakan hasilnya.


Oleh : Gabrilla, Maura, Septiana, Tri Ananda, Syntia/x Kc 1/2018

TIPS MERAWAT KULIT WAJAH

Dalam literatur kedokteran, kulit wajah merupakan jaringan kulit yang paling sensitif di antara jaringan kulit lainnya pada tubuh manusia. Kulit yang menjadi organ tubuh paling mudah dilihat ini terdiri atas 3 lapisan : epidermis, dermis dan hypodermis.

Epidermis yang merupakan lapisan terluar ternyata memiliki 5-6 lapisan. Problem kulit berada pada stratum brasale paling bawah dan lapisan epidermis. Agar pada lapisan ini noda tidak terlalu kentara, misalnya bekas jerawat, tunggulah jerawat hingga matang. Sedang pada kulit berminyak jika hal ini tetap dilakukan maka erosi kulit bertambah lebar disamping penyebab lain adanya lubang pori-porinya juga sudah besar.

Meski jenis kulit dibedakan antara lain berminyak, kering dan normal, namun faktor hormon, lingkungan, dan individu, juga ikut mempengaruhi. Dr. Magdalena Tan, seorang konsultan kosmetik menjelaskan, bahwa untuk mendapatkan kulit cantik tidak bisa berdasarkan satu faktor saja akan tetapi juga ada factor lain yang berasal dari dalam dan luar tubuh. Dua faktor tersebut turut mengambil peranan.

Dilema yang dialami wanita dengan jenis kulit berminyak umumnya adalah timbulnya jerawat akibat banyaknya kelenjar minyak yang diproduksi oleh hormon endrogen. Disisi lain, kelenjar minyak justru akan membuat wajah awet muda. Meskipun demikian produksi hormon tersebut dapat diatur seiring dengan jenis makanan yang kita konsumsi. Selain itu penyebab lainnya adalah munculnya perubahan usia.
Jenis makanan yang berlemak dan berminyak turut berperan dalam meningkatnya kadar minyak. Pada usia dewasa muda (sekitar 25 tahunan) hormon endrogen akan berkurang.

Oleh : Gabrilla, Syntia, Maura, Septiana, Tri Ananda /X Kc 1/2018

PEMBUATAN MASKER ALAMI

1.  Masker Kunyit Susu Lemon

Ada tiga bahan utama, yaitu bubuk kunyit, susu cair dan air lemon. Cara membuatnya gampang, campurkan bubuk kunyit dan susu cair hingga membentuk adonan seperti pasta. Tambahkan air perasan jeruk lemon kemudian aduk hingga rata. Oleskan adonan tersebut pada wajah secara merata dan diamkan selama 15 menit. Bilas dengan air dingin dan keringan dengan handuk lembut. Untuk hasil maksimal Anda bisa menggunakan camppuran bubuk kunyit dengan sedikit air dan gunakan sebagai scrub sambil dipijat-pijat secara lembut.

2. Masker Kunyit Jeruk Nipis

Kombinasi antara kunyit dan jeruk nipis mampu memutihkan kulit sekaligus menghilangkan jerawat. Hal ini karena kandungan antioksidan dan antibakteri dari jeruk nipis yang sangat kuat. Jika tidak ada jeruk nipis bisa diganti dengan lemon.
Langsung saja, sediakan satu sendok makan bubuk kunyit dan satu sendok makan air jeruk nipis, kemudian campurkan bahan tersebut hingga merata dan berbentuk pasta. Oleskan pada wajah secara merata sambil dipijit-pijit ringan. Diamkans elama 30 menit lalu bilas adengan air hingga bersih. Hasilnya akan terlihat setelah pemakaian beberapa kali. Kulit akan terllihat lebih kencang, segar dan putih berseri.


Oleh : Sevia, Hafidhoh, Desvia, Anita, Kharisma/X KcK1/2018

MERIAS WAJAH SECARA SEDERHANA UNTUK SEHARI-HARI

1.       Memulaskan bedak
Setelah memoleskan kosmetik dasar atau krim BB, cara merias wajah berikutnya adalah melanjutkannya dengan memulaskan bedak. Bagi Anda yang memiliki jenis kulit berminyak, sebaiknya gunakan bedak tabur dan untuk pemilik kulit yang normal atau kering Anda bisa memilih bedak padat. Gunakan kuas wajah untuk mendapatkan tampilan yang rata dan tidak belang.
2.    Gunakan pensil alis
Bagian alis berfungsi untuk membingkai wajah. Bentuk alis yang tengah menjadi trend sekarang adalah bentuk yang alami tanpa mencukur rambut alis hingga habis. Bentuk alis yang lurus alami seperti make up ala Korea akan membuat wajah terlihat lebih muda dan segar. Goreskan pensil alis berwarna coklat tipis-tipis untuk mengisi bagian yang kosong.
3.         Gunakan eyeliner
Eyeliner berfungsi untuk membuat mata terlihat lebih lebar dan ekspresif. Anda bisa memilih eyeliner cair atau pensil untuk digunakan sehari-hari. Goreskan eyeliner membentuk garis lurus dengan cara menarik ujung kelopak mata agar hasilnya terlihat rapi. Untuk tampilan sedikit dramatis tarik garis runcing membentuk mata kucing yang cantik.

Oleh : Hafidhoh, Desvia, Sevia, Anita, Kharisma/X KcK1/2018

PEMBUATAN MASKER RAMBUT SECARA ALAMI

1.                 Masker Lidah Buaya
Lidah buaya sudah bukan rahasia lagi jika kandungannya sangat berguna bagi kesehatan rambut. Masker dari lidah buaya bisa kita buat sendiri di rumah dengan mudah. Pemakaian masker lidah buaya secara rutin akan menjadikan rambut anda hitam berkilau serta bersih dan selalu terlihat segar.
Bahan dan cara pembuatan :
·                     Sediakan lidah buaya, kupas kulitnya
·                     Cuci bersih dan langsung oleskan pada rambut
·                     Lakukan pemijatan pada kulit kepala
·                     Diamkan hingga 30 menit
·                     Bilas dengan air hingga bersih
2.                 Masker Susu Madu
Madu mempunyai manfaat yang sangat dibutuhkan oleh rambut bercabang dan rusak. Rambut yang kering akan terlihat lembut dengan perawatan masker madu yang dipadukan dengan susu. Selain itu, campuran kedua bahan tersebut dapat menjadikan rambut anda lebih lembut dan terlihat lurus.
Bahan dan cara pembuatan :
·                     Sediakan 100 ml susu murni dan 1 sendok makan madu murni
·                     Campurkan kedua bahan dan aduk rata
·                     Basuhkan bahan tersebut ke rambut secara merata sambil dipijat
·                     Diamkan selama 20 menit
·                     Bilas dengan shampo hingga bersih


Oleh : Desvia, Sevia, Hafidhoh, Anita, Kharisma/X KcK1/2018

LIPSTIK

LIPSTIK Pewarna bibir merupakan kosmetika yang digunakan untuk mewarnai bibir dengan sentuhan artistik sehingga dapat meningkatkan est...